PENGUKURAN USER EXPERIENCE APLIKASI MOBIL LAYANAN KESEHATAN “KLIKDOKTER” DENGAN MENGGUNAKAN METODE USER EXPERIENCE QUESTIONNAIRE (UEQ)

HANDIKA SUKRISMOYO KETAREN and OKI KAREL JETRO SINAGA and MUHAMMAD APRIANGGA (2020) PENGUKURAN USER EXPERIENCE APLIKASI MOBIL LAYANAN KESEHATAN “KLIKDOKTER” DENGAN MENGGUNAKAN METODE USER EXPERIENCE QUESTIONNAIRE (UEQ). Undergraduate (S-1) thesis, Universitas Mikroskil.

[thumbnail of BAGIAN AWAL.pdf] Text
BAGIAN AWAL.pdf

Download (6MB)
[thumbnail of BAB I .pdf] Text
BAB I .pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB II .pdf] Text
BAB II .pdf

Download (5MB)
[thumbnail of BAB III .pdf] Text
BAB III .pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
[thumbnail of BAGIAN AKHIR.pdf] Text
BAGIAN AKHIR.pdf

Download (500kB)

Abstract

KlikDokter adalah sebuah aplikasi Indonesia yang ditujukan untuk layanan kesehatan yang berisikan artikel-artikel tentang kesehatan yang dibuat oleh para dokter dan menawarkan layanan live chat serta konsultasi secara gratis dengan dokter sehingga masyarakat tidak perlu lagi berkonsultasi masalah kesehatannya dengan datang langsung ke rumah sakit. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengukur user experience aplikasi mobil layanan kesehatan KlikDokter dengan menggunakan metode User Experience Questionnaire (UEQ) yang berisikan 6 skala penilaian, yaitu Daya Tarik, Kejelasan, Efisiensi, Ketepatan, Stimulasi, dan Kebaruan. UEQ merupakan suatu alat bantu untuk pengolahan data survei terkait pengalaman pengguna yang mudah diaplikasikan, yang dapat digunakan untuk melengkapi data dari metode evaluasi lain dengan penilaian kualitas secara subjektif. UEQ memungkinkan penilaian yang cepat atas pengalaman pengguna produk interaktif. Tujuan utama UEQ adalah memungkinkan pengukuran secara langsung dan cepat dari user experience suatu produk interaktif. Dari hasil analisis, user merasa bahwa tampilan KlikDokter cukup terorganisir dan cukup praktis ketika digunakan oleh user. Dari skala penilaian stimulasi dapat disimpulkan bahwa user merasakan manfaat yang memotivasi pengguna untuk mengakses aplikasi KlikDokter, sedangkan dari skala kebaruan, user merasakan KlikDokter kurang memiliki inovasi dalam pengembangan sistemnya.

Item Type: Tugas Akhir / Tesis (Undergraduate (S-1))
Subjects: Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Informatika > Program Studi S-1 Sistem Informasi
Depositing User: Rospi Marlena
Date Deposited: 10 Feb 2023 05:12
Last Modified: 10 Feb 2023 05:12
URI: https://repository.mikroskil.ac.id/id/eprint/1293

Actions (login required)

View Item
View Item