ARDIAN PERMATA and HANPAU SETIAWAN (2024) EVALUASI TATA KELOLA TI PADA KOMISI PEMILIHAN UMUM SUMATERA UTARA MENGGUNAKAN FRAMEWORK COBIT 2019 DENGAN DOMAIN BAI08. Undergraduate (S-1) thesis, Universitas Mikroskil.
BAGIAN AWAL.pdf
Download (10MB)
BAB I.pdf
Download (2MB)
BAB II.pdf
Download (21MB)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (7MB)
BAGIAN AKHIR.pdf
Download (1MB)
Abstract
Audit tata kelola TI merupakan aktivitas yang dapat membantu organisasi untuk mengidentifikasi pengelolaan pengetahuan informasi dan teknologi yang ada dalam sistem TI. Berdasarkan studi awal yang dilakukan terdapat permasalahan yang muncul pada tata kelola lembaga mengenai kurangnya pelatihan kompetensi teknologi dan informasi yang belum efektif dalam mendukung peningkatan pengetahuan dalam mengelola penggunaan teknologi dan informasi sehingga perlu dilakukan audit. Audit tata kelola TI menggunakan framework COBIT 2019 karena lebih fleksibel serta ada design factor untuk mempermudah dalam mendapatkan objektif proses yang akan diaudit sebagai fokus utama bagi KPU Sumut. Domain yang menjadi objektif penelitian tata kelola TI adalah BAI08 (Managed Knowledge). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa capability level KPU Sumut berada pada level 3 (Largely Achieved) dan maturity level berada pada level 3 (defined). Dengan menggunakan metode pengukuran skala Guttman. Berdasarkan hasil penilaian kedua level tersebut akan dicari nilai kesenjangan agar digunakan sebagai pedoman rekomendasi perbaikan. Hasil penelitian ini memberikan rekomendasi perbaikan untuk mencapai target yang diharapkan oleh lembaga KPU Sumut.
Item Type: | Tugas Akhir / Tesis (Undergraduate (S-1)) |
---|---|
Subjects: | Sistem Informasi |
Divisions: | Fakultas Informatika > Program Studi S-1 Sistem Informasi |
Depositing User: | Merpita Saragih |
Date Deposited: | 16 Aug 2024 04:29 |
Last Modified: | 16 Aug 2024 04:29 |
URI: | https://repository.mikroskil.ac.id/id/eprint/3546 |