RIZKY HADITAMA HARAHAP and ADITYA PRATAMA PELAWI and KRISTIAN HADINATA KARO KARO (2022) EVALUASI USABILITY PADA APLIKASI BSTATION MOBILE MENGGUNAKAN USABILITY TESTING. Undergraduate (S-1) thesis, Universitas Mikroskil.
BAGIAN AWAL.pdf
Download (10MB)
BAB I.pdf
Download (1MB)
BAB II.pdf
Download (4MB)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (9MB)
BAGIAN AKHIR.pdf
Download (1MB)
Abstract
Penggunaan internet sekarang ini semakin meningkat, suatu aplikasi multimedia menjadi sangat mudah dibutuhkan. Hal ini dapat dilihat dari semakin beragamnya penyampaian informasi yang tidak hanya berupa teks, tetapi juga meliputi suara, data, gambar maupun video. Video streaming adalah teknologi pengiriman data, video atau audio dalam bentuk yang telah dikompresi melalui jaringan internet yang ditampilkan oleh suatu player secara realtime. Pengguna memerlukan player yang merupakan aplikasi khusus untuk melakukan dekompresi atau mengirimkan data berupa video ke tampilan layar monitor dan data berupa suara ke speaker. Salah satu layanan video streaming adalah Bstation. Berdasarkan dari feedback dari Playstore dan Appstore Bstation memiliki beberapa kendala yaitu seperti tidak dapat menampilkan kreator yang serupa, sering terjadi eror pada text terjemahan pada saat menonton video, yang dimana perlu dilakukan uji dari tingkat usability terhadap aplikasi tersebut. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, sehingga perlu dilakukan identifikasi masalah terhadap pengalaman pengguna menggunakan kuesioner. Evaluasi pengalaman pengguna perlu dilakukan dengan Single Ease Question yang terdiri dari satu pertanyaan dengan skala Likert 1 sampai 7 dari pilihan yaitu: sangat sulit, sulit, tidak mudah, cukup, tidak sulit, mudah, dan sangat mudah. Hasil penelitian menyatakan aplikasi Bstation memiliki hasil effectiveness lebih dari 90%, efficiency pada pengguna baru sebesar 60% dan pengguna lebih dari sebulan lebih dari 90%, statisfaction pada pengguna baru sebesar mencapai skor 4,8 dan pengguna yang lebih dari sebulan mencapai skor 6,8.
Item Type: | Tugas Akhir / Tesis (Undergraduate (S-1)) |
---|---|
Subjects: | Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Informatika > Program Studi S-1 Teknik Informatika |
Depositing User: | Adi Kurniawan |
Date Deposited: | 01 Dec 2022 08:27 |
Last Modified: | 01 Dec 2022 10:18 |
URI: | https://repository.mikroskil.ac.id/id/eprint/5 |