HENDRA WIJAYA (2023) ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PEMBELIAN, PENJUALAN, DAN PERSEDIAAN PADA KEDAI NIKMAT BARU. Undergraduate (S-1) thesis, Universitas Mikroskil.
BAGIAN AWAL.pdf
Download (7MB)
BAB I.pdf
Download (1MB)
BAB II.pdf
Download (10MB)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (26MB)
BAGIAN AKHIR.pdf
Download (1MB)
Abstract
Kedai Nikmat Baru merupakan salah satu Toko Coffee Shop yang bergerak di bidang F&B, terutama Kopi Robusta, Kopi susu, dan Kopi Kocok. Dalam menjalanakan proses bisnisnya, Kedai Nikmat Baru mengalami beberapa kendala dalam proses pembelian, penjualan, dan persediaan barang, seperti pemilik toko masih mengandalkan ingatan dan terkadang perlu memeriksa kembali buku cacatan untuk mengingat kembali hutang yang akan jatuh tempo serta tempat penyimpanan dokumen yang padat dan terbatas ruangnya, banyaknya menu yang dipesan oleh pelanggan dan masih disajikan secara manual sehingga mengakibatkan antrian panjang dan menyulitkan pemilik kedai untuk menyajikan kopi yang dipesan pelanggan sehingga kopi yang disajikan membutuhkan waktu lebih lama dan umumnya pelanggan memesan lebih dari satu jenis kopi sehingga dapat terjadi kesalahan pada saat proses pembayaran. Terakhir, pengendalian stok bahan baku di Kedai Nikmat Baru belum optimal karena kebutuhan pelanggan sering mengalami perubahan dan jumlah pemesanan biji kopi yang selalu berbeda dalam pembelian per bulan sehingga dapat terjadi kelebihan dan kekurangan persediaan biji kopi. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, maka perlu dianalisis dan dirancang sebuah sistem informasi pembelian, penjualan dan persediaan pada Kedai Nikmat Baru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah SDLC (System Development Life Cycle). Sedangkan, alat bantu perancangan yang digunakan adalah data flow diagram. Hasil dari analisis dan perancangan ini adalah sebuah prototipe sistem informasi pembelian, penjualan dan persediaan di Kedai Nikmat Baru, yang apabila diterapkan secara komputerisasi diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh Kedai Nikmat Baru.
Item Type: | Tugas Akhir / Tesis (Undergraduate (S-1)) |
---|---|
Subjects: | Sistem Informasi |
Divisions: | Fakultas Informatika > Program Studi S-1 Sistem Informasi |
Depositing User: | Rospi Marlena |
Date Deposited: | 25 Sep 2023 10:25 |
Last Modified: | 25 Sep 2023 10:25 |
URI: | https://repository.mikroskil.ac.id/id/eprint/3281 |